Rabu, 01 Juli 2015

ANDA SAKIT LAMBUNG WASPADAI GERD

2

ANDA SAKIT LAMBUNG WASPADAI GERD




Apa itu GERD ?.... mungkin kata - kata ini terdengar asing di telinga kita, itu bisa di pahami karena penyakit ini tergolong baru bagi penderita penyakit lambung di indonesia. karena satu dasawarsa yang lalu belum banyak orang yang menderita penyakit ini, mungkin karena gaya hidup masyarakat sekarang yang serba instan sehingga timbul penyakit yang aneh-aneh. 

GERD adalah singkatan dari Gastroesophageal Reflux Disease, yang dalam bahasa indonesianya penyakit reflux asam lambung yaitu ketika asam lambung yang seharusnya tetap dilambung naik menuju kekerongkongan, hal ini terjadi karena sudah tidak berfungsi otot LES (lower esophageal sphincter) atau cincin otot bagian bawah yang berfungsi sebagai katup antara lambung dan kerongkongan. 

Asam lambung adalah cairan dalam lambung yang bisa melumatkan makanan yang sangat keras seperti biji-bijian, bayangkan jika asam lambung itu naik ke kerongkongan yang nota bene tidak dirancang untuk menahan kerasnya asam lambung, maka yang terjadi kerongkongan akan terasa terbakar dan akan terjadi iritasi dibagian-bagian yang dilewati asam lambung seperti kerongkongan, tenggorokan, hidung dan mulut.

Penyebab penyakit GERD

Pola makan dan stress di anggap menjadi penyebab bagi banyak penderita GERD, tapi faktor yang mempunyai resiko besar adalah yang mempunyai kelebihan berat badan, orang hamil dan orang yang banyak menghabiskan waktunya dengan duduk seperti pekerja kantoran. orang yang mempunyai kelebihan berat badan atau obesitas, orang yang sering duduk berjam-jam dan orang hamil terjadi penekanan dalam perut mereka yang lama kelamaan akan mengganggu fungsi otot LES. Seperti yang saya alami dulu, karena tuntutan  pekerjaan saya banyak menghabiskan waktu dengan bekerja sambil duduk dan sering stres. Alkohol, cokelat, makanan tinggi lemak,dan gorengan.
 juga diyakini dapat memperlemah otot LES

Ada kasus juga yang terjadi pada teman yang terkena GERD setelah menderita penyakit tukak lambung yang awalnya di endoscopy hanya mengalami tukak lambung yang lambat laun menjadi penyakit GERD, hal ini disebabkan asam lambung yang berlebih yang terus menerus juga dapat mempengaruhi otot LES

Gejala Penyakit GERD 


  • Gejala penyakit GERD yang khas adalah rasa panas atau sensasi terbakar pada kerongkongan atau dada (heartburn), hal ini diakibatkan naiknya asam lambung ke kerongkongan, dada sebelah kiri akan terasa sakit seperti ditusuk.
  • Asam lambung di kerongkongan juga akan dapat menstimulasi syaraf-syaraf sehingga mengakibatkan leher dan pundak menjadi kaku dan aliran darah yang menuju ke otak akan terganggu terjadilah sakit kepala, migrain, rasa kliyengan seperti melayang dan sebagainya.
  • Selain menstimulan syarat yang menyebabkan pundak dan leher kaku juga dapat menstimulan saraf jantung sehingga kadang mengganggu irama jantung, berdebar dan sering gelisah sehingga penderita akan beranggapan bahwa dia sakit jantung. Keadaan ini jelas tidak menguntungkan bagi lambung karena rasa cemas terkena sakit jantung sehingga merangsang lebih banyak sekresi asam lambung yang akan memperparah GERD itu sendiri. 
  • Rasa Sesak nafas biasanya terjadi pada penderita GERD karena rangsangan syaraf oleh asam lambung yang menyempitkan tabung pernafasan, selain itu juga asam lambung yang secara langsung ataupun tidak langsung masuk ke paru-paru akan mengakibatkan penyakit ashma dan batuk menahun
  • karena sering terpapar asam lambung tenggorokan akan terjadi peradangan (Faringitis), tenggorokan akan terasa sakit untuk menelan dan kadang-kadang seperti terdapat benjolan di tenggorokan, penderita akan mengira seperti ada tumor.
  • Tak hanya asam lambung uapnya pun yang terbawa oleh sendawa juga dapat mengakibatkan gejala atau penyakit lain, seperti sinusitis, ashma, gigi retak, lidah berwarna putih dan pahit, sakit telinga dan tinitus atau telinga berdenging terus menerus seperti yang saya rasakan tapi dari semua penderita GERD hanya beberapa yang mengalami ini.

Komplikasi Penyakit GERD

Seperti yang telah saya urai diatas GERD dapat mengakibatkan penyakit-penyakit lain seperti :
  1. Batuk
  2. Ashma
  3. Radang tenggorokan 
  4. Sinusitis
  5. Migrain dan sakit kepala
  6. Luka lecet sampai tukak (ulcus) di esofagus.
  7. Perdarahan di esofagus
  8. Penyempitan (strictur) esofagus
  9. Erosi pada gigi-geligi
  10. Barrett’s esophagitis (radang esofasus) yang diduga dapat memicu kanker.
  11. Radang pita suara menahun
  12. Dampak lain yang lebih serius ialah terhisapnya asam ke saluran nafas yang dapat memicu radang paru.
  13. Tinitus atau telinga berdengung

Pengobatan GERD

Secara medis pengobatan gerd hanya untuk mengontrol asam lambung yaitu dengan pemberian antasida dan pompa proton seperti lanzoperazole dan omeprazole, sedangkan untuk memperbaiki otot LES sampai sekarang solusinya hanya dengan jalan operasi pemeberian katup buatan pada otot LES, tapi dengan jalan operasipun tidak menjamin akan sembuh 100% seperti sedia kala, biasanya pada pasien yang telah dioperasi akan kesulitan untuk bersendawa sehingga perut akan cepat kembung karena gas yang berlebihan pada lambung sulit untuk keluar, sehingga operasi bukan pilihan yang tepat.


Tips dari saya

Hindarkan cemas dan panik, karena biasanya penderita GERD akan selalu merasa cemas dan kuatir terkena penyakit berat lainnya, oleh sebab itu tanamkan apada diri anda saya sehat saya tidak sakit jantung tidak sakit paru-paru tidak sakit tumor tenggorokan dan lain-lain. dan berhentilah browsing atau cari-cari informasi di internet terhadap gejala yang sedang di rasakan, karena akan menemukan penyakit yang berat-berat. Tips dan terapi penyakit GERD yang lain akan saya berikan pada artikel yang akan datang.

Terima kasih telah membaca artikel ANDA SAKIT LAMBUNG WASPADAI GERD, semoga bermanfaat bagi anda khususnya penderita GERD


2 komentar:

  1. Memang kl browsing akan tambah cemas krn ketemu penyakit yg lbh berat. Mudah2an gerd saya bisa segera sembuh. Aamiin ya robbalalamin... Kalo saya gejala gerdnya sariawan di lidah dan lidahnya kotor /putih

    BalasHapus
  2. saya jg penderita gerd, & persis sy juga mengalami komplikasi 'tinnitus', yg sy mau tanyakan , bagaimana menghilangkan tinnitusnya krn itu sangat mengganggu.
    mohon dibalas bila sempat ..

    regards,

    hemawan

    BalasHapus